Chandra Asri Dan BYD Operasikan Forklift Listrik Terbesar Di Indonesia
PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (Chandra Asri) bermitra dengan produsen mobil listrik terkemuka di dunia, BYD, mengoperasikan 53 unit forklift listrik. Ini merupakan jumlah armada forklift listrik terbesar di Indonesia hingga saat ini yang disuplai oleh BYD.
Pembelian dimulai sejak 2020. Sekarang telah selesai sepenuhnya.
Sebagai perusahaan energi terbarukan terkemuka di dunia, BYD terus berupaya menerapkan teknologi hijau (green technology) serta mengutamakan standar keselamatan berbasis lingkungan kelas dunia.
Pada 2012, BYD meluncurkan forklift menggunakan baterai lithium iron phosphate (LFP) pertama dan diproduksi secara massal di dunia.
Armada e-forklift terbaru menggunakan baterai lithium ini untuk mendukung fokus Chandra Asri pada prinsip keberlanjutan, membangun sistem transportasi berkelanjutan, menghemat biaya operasional, serta meningkatkan kemampuan dalam mengatasi perubahan iklim.
Setiap tahunnya, armada tersebut akan mengurangi 69.445 kg bahan bakar gas (LPG), menghemat 165.360 liter solar (solar), mereduksi 446.472 metrik kg karbondioksida (Co2), dan menghilangkan gas buang nitrogen oksida (NOx).
Presiden Direktur Chandra Asri, Erwin Ciputra mengatakan, untuk menjawab tantangan perubahan iklim, penting untuk mengembangkan sistem transportasi berkelanjutan dan mengurangi emisi kendaraan. Pihaknya mengakui keunggulan dan tertarik dengan teknologi kendaraan listrik yang diterapkan oleh BYD.
Melalui investasi ini, Chandra Asri bersemangat untuk terus membangun momentum yang berfokus pada keberlanjutan dan prinsip Lingkungan, Sosial, dan Tata Kelola (ESG). “Kami pun berkomitmen untuk terus mengurangi karbon di sisi transportasi dan mobilitas kami, sekaligus berharap dapat terus berinovasi dan bermitra dengan BYD,” ujarnya.
Sales Director of BYD Asia Pacific Auto Sales, Eagle Zhao mengatakan, sangat senang dapat bermitra dengan Chandra Asri, perusahaan petrokimia terbesar dan terintegrasi di Indonesia untuk meluncurkan armada kami dengan jumlah terbesar di negara ini hingga saat ini.
Dengan pelayanan yang solid, efisiensi energi tinggi, kinerja andal, dan layanan purna jual berkualitas tinggi, kata dia, forklift BYD telah berhasil memasuki banyak pasar berkembang, termasuk Inggris, AS, Jerman, Jepang, Korea Selatan, serta dengan pengalaman yang mencakup enam benua.
“Kami berharap dapat memberikan solusi energi baru yang ramah lingkungan dan efisien untuk membantu lebih banyak perusahaan meningkatkan efisiensi energi mereka sekaligus melindungi lingkungan,” tukasnya. [DIT]
]]> .
Sumber : Rakyat Merdeka RM.ID .